Proyek Forest Landscape Connectivity (FLC) di Kalimantan Tengah yang diadakan oleh kerja sama antara Universitas Utrecht dengan Universitas Gadjah mada sedang mencari mahasiswa doktor (S3) yang memiliki kemampuan berikut:
- Monitoring satwa liar
- Modelling kesesuaian habitat
- Melakukan analisis GIS
- Programming statistik
- Berkolaborasi dengan berbagai stakeholder
- Membuat laporan dan publikasi
- Melakukan pembimbingan mahasiswa
Kualifikasi yang dibutuhkan adalah:
- Telah menyelesaikan studi magister (M.Sc) pada bidang keilmuan yang relevan (ekologi, satwa liar, biologi, kehutanan, ilmu lingkungan)
- Memiliki pengalaman dan kemampuan yang baik dalam melakukan monitoring satwa liar, termasuk menggunakan camera trap dan acoustic
- Mahir menggunakan GIS dan melakukan modelling kesesuaian habitat
- Mahir melakukan analisis statistik, terutama aplikasi R
- Memiliki kemampuan menulis dan berbicara yang baik dalam menggunakan Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris
- Bersedia ditempatkan di lapangan (Kalimantan Tengah) dalam waktu yang lama
- Memiliki kemampuan yang baik dalam melakukan analisis dan pemecahan masalah
- Mampu bekerja secara individu maupun tim
Beberapa kualifikasi yang dapat menjadi nilai tambah:
- Berpengalaman dalam penelitian ekologi satwa liar dan landscape connectivity
- Memiliki pengalaman bekerja di lapangan, khususnya di ekosistem tropis
- Sudah atau akan memiliki publikasi yang dapat berdampak baik
Dokumen yang dibutuhkan:
- Cover letter yang menjelaskan motivasi dan kualifikasi terkait posisi yang dilamar
- CV
- Informasi kontak dari tiga (3) referensi profesional
- Ijazah dan transkrip nilai
Bagi yang tertarik melamar dapat mengirim dokumen tersebut melalui email s3ilmukehutanan@ugm.ac.id and arisusanti@ugm.ac.id dengan subjek “PhD Researcher Application – Forest Landscape Connectivity” paling lambat 25 Februari 2024
Informasi lebih detail terkait beasiswa FLC dapat diunduh melalui link berikut.